Scroll untuk baca artikel
Kutai BaratPOLHUKAM

Dianggap Menghina Presiden, Sejumlah Ormas di Kubar Mendesak Polisi Memproses Hukum Rocky Gerung

309
×

Dianggap Menghina Presiden, Sejumlah Ormas di Kubar Mendesak Polisi Memproses Hukum Rocky Gerung

Sebarkan artikel ini
Example 728x250

Kutai Barat, SudutBerita News | Viral video Pengamat Politik Rocky Gerung yang berisi hujatan dan kata-kata umpatan kepada Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yang viral di sosial media (sosmed), akhirnya menuai banyak tanggapan baik dari pakar hukum dan organisasi kemasyarakatan (Ormas). Perrgerakan pernyataan sikap mulai menjalar ke berbagai daerah kabupaten / kota lainnya.

Di kabupaten Kutai Barat, desakan kepada Kapolri yang disampaikan melalui Kapolres Kutai Barat juga muncul dalam bentuk aksi unjuk rasa dari Dewan Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda Asli Kalimantan (DPC GEPAK) Kabupaten Kutai Barat.

Berita terkait : 

Pernyataan Rocky Gerung Viral di Sosmed, PB GEPAK Keluarkan Penyataan Sikap dan Minta Diproses Hukum

Ucapan Rocky Gerung Hina Presiden, Pakar Hukum Dr. Suriyanto: Kapolri Harus Bertindak Tegas

Viral Ucapan Rocky Gerung Dinilai Hina Presiden, Ini Tanggapan Pakar Hukum Dr. Suriyanto PD

foto istimewa : aksi demo GEPAK Kubar 

Aksi digelar dengan berorasi di Simpang 3 lampu merah Business Center Tinggi Diraja, Kelurahan/Kecamatan Barong Tongkok, Sendawar.

Kurang lebih 1 jam melakukan orasi selanjutnya dengan menggunakan truk bergeser menuju Markas Polres di Sendawar.

Di pintu masuk Mapolres, para pengunjuk rasa kembali melakukan orasi dengan membentangkan spanduk, yang langsung disambut oleh Kabag Ops Polres Kubar, AKP Emanuel Teguh Budi Santoso.

Baca juga ;

Kontak Tembak Antara KKB dan TNI-POLRI Di Yahukimo, 2 Anggota KKB Meninggal Dunia

Gerakan 10 Juta bendera Merah Putih bakal Digelar Serentak di Seluruh Kutai Kartanegara

masa unjuk rasa di gerbang polres Kubar

Setelah melakukan negosiasi, akhirnya beberapa orang dari perwakilan pengunjuk rasa di perbolehkan bertemu Kapolres Kubar, AKBP Heri Rusyaman SIK MH.

“DPC Gepak Kutai Barat mengutuk keras pernyataan Rocky Gerung yang kami duga telah menghina Presiden Joko Widodo,” jelas Ketua DPC Gepak Kubar, Mathias Genting SH melalui Sekretaris Gepak Kubar, Sarjudi

“DPC Gepak Kubar juga meminta agar IKN harus jadi di Bumi Kalimantan. Serta NKRI harga mati,” sambungnya

Menanggapi, Kapolres Kutai Barat, AKBP Heri Rusyaman SIK MH mengatakan menghormati aspirasi yang disampaikan masyarakat.

“Kita (Polres Kubar) akan terbuka. Apabila masyarakat merasa keberatan dengan pernyataan Rocky Gerung, dan membuat Laporan Polisi (LP) maka kita akan tanggapi dan terima,” beber Kapolres dikonfirmasi wartawan, Selasa (1/8/2023) sore.

Baca juga :

Profil Beton Gapura Alun-alun Itho Kubar Runtuh, Warga Dilarang Mendekati TKP

Mantan Rektor UINSU Kabur Usai Ditetapkan Sebagai Tersangka Dugaan Korupsi Program Ma’had

Kapolres Kubar AKBP Heri Rusyaman, didampingi Wakapolres, Kompol Gde Dharma Suyasa, Kabag ops Emanuel Teguh Budi Santosa

Hanya saja terkait proses Laporan Polisi (LP), Kapolres menyatakan pihaknya akan berkoordinasi ke tingkat Polda.

“Terlapornya (Rocky Gerung) berada diluar wilayah Kutai Barat. Apakah ditangani di Polres atau akan diambil alih Polda proses hukum LP itu, tentu kita akan lihat kedepannya,” tegas AKBP Heri Rusyaman.

Namun demikian, Kapolres mengaku akan menerima Laporan masyarakat dan akan memproses LP setelah ada hasil penyelidikan.

“Jadi inti tuntutan DPC Gepak Kubar, bahwa masyarakat keberatan terhadap Rocky Gerung yang kebablasan menghina Presiden Joko Widodo. Apalagi terkait dengan IKN yang ada di Kalimantan. Semua laporan akan kami akomodir,” tutur Kapolres AKBP Heri Rusyaman SIK MH didampingi Wakapolres Kompol I Gde Dharma Suyasa SH dan Kabag Ops AKP Emanuel Teguh Budi Santoso STh.

Kapolres juga mengingatkan, bahwa dengan adanya pergerakan yang mengutuk pernyataan Rocky Gerung di berbagai daerah di Indonesia, Kapolres meminta masyarakat menyampaikan dengan santun dan tidak anarkis.

“Jangan sampai wilayah Kutai Barat menjadi tidak kondusif. Kalau ada pernyataan yang ingin disampaikan silahkan melalui jalur hukum, Polres Kubar siap membantu masyarakat. Sampaikan aspirasi dengan santun, elok, dan sesuai prosedur hukum. Jangan anarkis yang bisa merugikan kepentingan umum,” pinta Heri Rusyaman.

Baca juga :

Kasus Polisi Tembak Polisi, Pakar Hukum Dr. Suriyanto: Polri Harus Transparan Kepada Publik

Pertemuan Airlangga – Puan Tentukan Arah Politik Nasional

Hermonius Remon SE, Ketua HABAMA Kutai Barat

Dukungan pembangunan IKN Baru dan memproses secara hukum terhadap Rocky Gerung juga disampaikan Ketua Huang Bahau Hinaq Ayaq Bahau Maran (Habama), Kelompok etnis Suku Dayak Bahau, Hermonius Remon.

Dalam diunggahnya di Tik tok, Hermonius mengatakan dengan tegas mendukung penuh IKN di Kalimantan Timur.

“Saya Hermonius SE, Ketua umum HABAMA Kabupaten Kutai Barat, yang merupakan ormas sub Suku Bahau yang terbesar yang ada di Kalimantan dengan ini mendukung sepenuhnya pembangunan IKN yang berada di Kalimantan Timur,” ujar Hermonius Remon.

Lanjut dia, dan atas nama masyarakat adat sub suku Bajau yang ada di Kalimantan mengecam keras atas statement sdr. Rocky Gerung, maka dari pada itu kami berharap kepada Bapak Kapolri untuk segera mengambil tindakan tegas untuk supaya menangkap dan memproses sesuai dengan aturan hukum yang berlaku.” tegasnya.

Sebelumnya, viral sebuah video Pengamat Politik Rocky Gerung di media sosial (Medsos). Dalam video tersebut, Rocky Gerung menghujat dan mengeluarkan umpatan kepada Presiden RI Joko Widodo (Jokowi).

Di video itu, Rocky Gerung menyoroti lawatan Presiden Jokowi ke China. Diduga dengan menawarkan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara di Penajam Paser Utara.

Pidato Rocky Gerung yang diduga menghina Presiden Jokowi itu juga diunggah di channel resmi Rocky Gerung, Rocky Gerung Official

Potongan video yang memuat ucapan Rocky Gerung yang diduga menghina Jokowi itu juga banyak beredar di media sosial.

Paul/Red

Respon (1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Example 728x250 Example 728x250