Scroll untuk baca artikel
Example 728x250 Example 728x250
Hukum dan KeamananKutai BaratTNI/POLRI

Kapolres Kutai Barat Hadiri Apel Gelar Pasukan Kesiapan Pengamanan Pemilu Tahun 2024

43
×

Kapolres Kutai Barat Hadiri Apel Gelar Pasukan Kesiapan Pengamanan Pemilu Tahun 2024

Sebarkan artikel ini
Example 728x250

Kutai Barat, SudutBerita News | Kapolres Kutai Barat AKBP Heri Rusyaman, S.I.K.,M.H., menghadiri Apel Gelar Pasukan Kesiapan Pengamanan Pemilu Tahun 2024 di wilayah kabupaten kutai barat dan kabupaten mahakam ulu di Lapangan Apel Mako Kodim 0912/KBR. Rabu 08/11/2023.

Dalam apel tersebut Dandim 0912/kbr Letkol CZI Eko Handoyo, ST mengatakan Pelaksanaan apel gelar pengamanan pemilihan umum serentak tahun 2024 ini dilaksanakan secara serentak di jajaran Kodam VI/Mlw termasuk di wilayah Kodim 0912/Kbr.

“Apel gelar pengamanan pemilihan umum serentak tahun 2024 ini bertujuan untuk mengecek sejauh mana kesiapan kita sebagai aparat Komando kewilayahan dalam usaha membantu tugas kepolisian untuk menjaga Kamtibmas dan memberikan rasa aman dan nyaman pada saat pelaksanaan pemilu serentak tahun 2024.” ucap Letkol CZI Eko Handoyo.

Sementara itu, Kemudian Kapolres Kutai Barat AKBP Heri Rusyaman,S.I.K., M.H., berharap dengan terlaksananya apel gelar pasukan ini dapat terjalin sinergitas.

“Semoga dengan adanya apel gelar pasukan ini dapat terjalin sinergitas dengan seluruh instansi terkait dalam pengamanan Pemilu tahun 2024 nanti dapat berjalan dengan baik dan lancar.” Kapolres Heri menambahkan

Dalam giat tersebut turut mendampingi Kapolres Kutai Barat, AKP E. Teguh Budi. S, S.Th (Kabag Ops), AKP Eko Adrianti (Kabag SDM), AKP Pujiono (Kabag Ren), AKP Wawan Gunawan, SH (Kasat Resnarkoba), AKP Budi W, SH (Kasat Lantas), Iptu Sunarto (Kasat Binmas), Ipda Sukoco (Kasi Humas), dan Satu Peleton Sat Samapta Polres Kutai Barat. (Melki/Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Example 728x250 Example 728x250