Lampung Utara, SudutBerita News | Sabtu (17/2/24), Kapolres Lampung Utara, AKBP Teddy Rachesna, S.H., S.I.K., M.Si., memastikan keamanan dan kelancaran Pemilu 2024 dengan melakukan pemantauan langsung pengamanan rapat pleno rekapitulasi suara di PPK tingkat Kecamatan.
Dalam pemantauan tersebut, Kapolres didampingi didampingi oleh Waka Polres Kompol Yohanis, Kasat Samapta AKP M. Zen, Kasat Intelkam Iptu Suhaili dan kasat Lantas Iptu Joni Carter dan Camat, memeriksa kotak suara hasil pemungutan suara Pilpres dan Pileg. Proses rekapitulasi suara di tingkat Kecamatan diperkirakan berlangsung selama enam hari, dan Kapolres menegaskan komitmen untuk mengawal setiap tahapannya.
“Kami akan kawal terus tahap demi tahap untuk memastikan pleno berjalan aman dan lancar tanpa hambatan,” ujar Kapolres Teddy Rachesna.
Selain memeriksa kotak suara, Kapolres juga memastikan keamanan gudang penyimpanan kotak suara, memberikan pesan kepada personel yang bertugas, dan mendorong sinergi antara Polri dan TNI dalam menjaga keamanan.
Dengan langkah proaktif ini, diharapkan proses rekapitulasi suara di Lampung Utara dapat berjalan dengan transparan dan tanpa gangguan yang dapat merugikan integritas hasil Pemilu 2024.
Doni/Red