Scroll untuk baca artikel
Example 728x250 Example 728x250
Hukum dan KeamananLabuhanbatu UtaraTNI/POLRI

Tersangka Pembegalan Diringkus, Polsek Aek Natas Beraksi Cepat

25
×

Tersangka Pembegalan Diringkus, Polsek Aek Natas Beraksi Cepat

Sebarkan artikel ini
Example 728x250

Labuhanbatu Utara, SudutBerita News | Pada hari Jumat 29/3/24 Unit Reskrim Polsek Aek Natas di bawah kepemimpinan Kanit Reskrim IPDA Bambang Wahyudi, SH, MH, berhasil mengamankan tersangka pembegalan dengan cepat setelah sebelum ya mendapatkan informasi keberadaan tersangka.Tersangka berinisial SWA (27) ditangkap atas kasus pencurian dengan kekerasan terhadap seorang perempuan di wilayah Labura.

Seca juga:

Kasus PPPK Langkat, polisi tetapkan 2 tersangka

Kejadian terjadi pada hari Selasa, 5 Maret 2024, sekitar pukul 23.30 WIB, ketika korban pulang menggunakan sepeda motor di Jalan Umum Desa Panigoran. SWA tiba-tiba menghadang korban dengan ancaman dan meminta uang sambil menodongkan pisau. Meskipun tidak mendapatkan uang, SWA berhasil mencuri handphone korban sebelum melarikan diri.

Korban mengalami kerugian materil sebesar Rp. 2.500.000,- dan segera melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Aek Natas. Berkat penyelidikan yang cepat, tim Polsek Aek Natas berhasil melacak keberadaan pelaku pada 27 Maret 2024 di Kecamatan Bilah Hilir.

Baca juga:

Peredaran Narkotika di Belakang Hotel Sidodadi, Kutai Barat Terungkap: Tersangka dan Barang Bukti Berhasil Diamankan

Supir Truk Koridor Berang, Tolak Pembatasan Jam Operasional oleh Lembaga Adat Kubar

Mengetahui keberadaan pelaku di Kecamatan Bilah Hilir Kabupaten Labuhanbatu. Tanpa membuang waktu, tim penegak hukum langsung melakukan penangkapan.

“Tim langsung bergerak cepat melakukan penangkapan terhadap pelaku SWA dan dibawa ke Polsek Aek Natas guna pemeriksaan lebih lanjut.” ujar Kanit Reskrim Polsek Aek Natas.

Langkah tegas ini menunjukkan komitmen Polsek Aek Natas dalam menangani kasus-kasus kriminal dengan cepat dan efisien demi keamanan masyarakat.

(Ewin sip/Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Example 728x250 Example 728x250