KOTABUMI, SudutBerita News | Ribuan jamaah antusias mengikuti Pengajian Akbar dan do’a bersama yang diselenggarakan di Stadion Sukung Kotabumi pada Selasa (21/05/2024). Kegiatan ini merupakan bagian dari Kunjungan Kerja (Kunker) Gubernur Lampung Ir. Hi. Arinal Djunaidi beserta Ketua TP PKK Provinsi Lampung Hj. Riana Sari Arinal Junaidi, S.H., dan jajaran Pemerintah Provinsi di Kabupaten Lampung Utara.
Acara ini menghadirkan penceramah Ustadz Dr. KH. A. Buchori Muslim, LC., MA., dan dihadiri oleh Penjabat (Pj.) Bupati Lampung Utara Drs. Aswarodi, M.Si., serta pejabat lainnya di lingkungan Pemerintah Kabupaten Lampung Utara.
Dalam sambutannya, Pj. Bupati mengapresiasi Gubernur Lampung yang telah melaksanakan berbagai kegiatan bermanfaat dalam rangkaian Kunkernya. Kegiatan tersebut meliputi Senam Bersama Perwosi Lampung Utara, penebaran benih ikan di Sungai Way Sesah, dan penyaluran bantuan Bedah Rumah. Selain itu, juga diberikan bantuan kursi roda, paket sembako, serta diadakan pasar murah dan penyerahan bantuan untuk masjid dan anak yatim.
“Ini adalah wujud perhatian dan kecintaan dari Bapak Gubernur Arinal Junaidi kepada masyarakat Kabupaten Lampung Utara,” ujar Pj. Bupati.
Dhoni/Red