BALIKPAPAN – Alwi Al Qadri, yang sebelumnya menjabat sebagai pimpinan sementara Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Balikpapan, kini resmi diangkat menjadi Ketua DPRD definitif untuk periode 2024-2029. Penetapan ini dilakukan dalam Rapat Paripurna ke-23 Masa Sidang II Tahun 2024, yang berlangsung pada Selasa (15/10) di Hotel Grand Tjokro Balikpapan.
Alwi Al Qadri, politisi dari Partai Golkar, akan menjalankan tugasnya didampingi oleh tiga wakil ketua. Mereka adalah Yono Suherman dari Partai Nasdem sebagai Wakil Ketua I, Muhammad Takwa dari Partai Gerindra sebagai Wakil Ketua II, dan Budiono dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) yang menduduki kursi Wakil Ketua III.
Sekretaris DPRD Balikpapan, Afriansyah, mengumumkan keputusan ini berdasarkan Surat Keputusan Gubernur Kalimantan Timur.
“Berdasarkan SK Gubernur, Alwi Al Qadri diresmikan sebagai Ketua DPRD Balikpapan, sementara Yono Suherman dan Muhammad Taqwa ditetapkan sebagai Wakil Ketua,” ujar Afri di hadapan anggota DPRD dan tamu undangan.
Dalam sambutannya, Afri menambahkan bahwa pengangkatan ini merupakan langkah penting untuk memastikan jalannya pemerintahan di Balikpapan ke depan.
“Dengan kepemimpinan yang definitif, diharapkan agenda DPRD bisa berjalan lebih efektif dan optimal,” ujarnya.
Alwi Al Qadri, dalam pidato resminya, menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukungnya selama menjabat sebagai pimpinan sementara.
Ia juga menegaskan bahwa selama menjabat sementara, ia bersama timnya telah melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab dan kehati-hatian.
“Kami menjalankan tugas ini dengan amanah, mengutamakan prinsip kehati-hatian dalam setiap keputusan yang diambil,” kata Alwi.
Lebih lanjut, Alwi menyampaikan bahwa dalam masa transisi tersebut, pimpinan sementara telah berhasil menyelesaikan sejumlah tugas penting, termasuk memimpin rapat, memfasilitasi pembentukan fraksi, dan mengurus penetapan pimpinan definitif.
Dengan penetapan ini, DPRD Balikpapan siap menjalankan berbagai program legislasi untuk mendukung pembangunan dan kesejahteraan masyarakat Balikpapan selama lima tahun mendatang. Masyarakat diharapkan dapat melihat perubahan positif dari kinerja DPRD yang telah resmi memiliki formasi pimpinan lengkap.
Ms/red