Kutai Barat — Yustinus Agus, SE, mantan Anggota DPRD Kutai Barat periode 2014-2019 dari Fraksi Partai Hanura, mengungkapkan pandangannya tentang kampanye pasangan calon nomor urut 3, Sahadi dan Alexander Edmond (Diamond), yang terus mendapat perhatian luas dari masyarakat. Menurutnya, kampanye adalah momen penting bagi para pasangan calon untuk menyampaikan visi, misi, dan program unggulan mereka secara langsung kepada masyarakat.
“Saya rasa kampanye ini adalah sarana agar para paslon bisa menyampaikan visi misi langsung ke masyarakat. Dan menurut saya, respons masyarakat terhadap pasangan Diamond ini sangat antusias, baik terhadap visi misi maupun program unggulan yang mereka tawarkan,” ujar Yustinus Agus saat diwawancarai.
Ia juga menyoroti tingginya antusiasme masyarakat terhadap pasangan Diamond, tidak hanya di Kampung Buyut, tetapi hampir di seluruh wilayah tempat kampanye digelar. “Hampir di semua titik kampanye pasangan Diamond, respons masyarakat sangat positif. Berdasarkan pengamatan saya, peluang pasangan Diamond untuk menang pada tanggal 27 November sangat besar,” tambahnya.
Menurut Yustinus, dari tiga pasangan calon yang ada, hanya pasangan Diamond yang menyampaikan visi dan misi dengan cara realistis, serta langsung oleh kedua calon. Hal ini, katanya, menunjukkan keseriusan pasangan Diamond dalam memahami kebutuhan masyarakat.
“Pasangan Diamond ini dalam menyampaikan visi misi mereka selain melalui timses dan jurkam. Sahadi dan Alexander Edmond juga menyampaikannya sendiri secara langsung kepada masyarakat saat melakukan blusukan, sehingga terlihat bahwa mereka adalah sosok pemimpin masa depan yang dibutuhkan Kutai Barat,” tegasnya.
Yustinus juga menekankan pentingnya komitmen pasangan Diamond untuk mewujudkan visi, misi, dan program unggulan mereka jika terpilih nanti. “Harapan saya, mereka bisa memenuhi apa yang telah mereka janjikan. Jika semua program unggulan terealisasi, saya yakin dalam lima tahun ke depan masyarakat Kutai Barat akan merasakan peningkatan signifikan, baik dari segi ekonomi maupun pembangunan,” ungkapnya optimis.
Ia pun mengajak masyarakat untuk tidak ragu mendukung dan memenangkan pasangan Diamond. “Melihat rekam jejak, visi misi, dan komitmen mereka, saya rasa tidak salah jika masyarakat memilih pasangan ini sebagai pemimpin yang akan membawa Kutai Barat ke arah yang lebih baik,” tutup Yustinus.
Kampanye pasangan nomor urut 3 ini terus menunjukkan hasil yang positif, semakin memperkuat keyakinan bahwa Sahadi dan Alexander Edmond adalah calon pemimpin terbaik untuk masa depan Kutai Barat.
Melky M / red